logo bodypack loading

Jogging Tanpa Repot! Inilah Tas Multifungsi yang Wajib Kamu Punya!

Jogging Tanpa Repot! Inilah Tas Multifungsi yang Wajib Kamu Punya!

Jogging Tanpa Repot dengan Tas Bodypack
Jogging Tanpa Repot dengan Tas Bodypack

Banyak orang yang kini semakin sadar dengan kesehatan. Tentu dong kalian sering melihat jika teman-teman kalian sering mengupload story di Instagram berupa kegiatan jogging. 

Selain sudah menjadi trend, jogging tentu punya banyak manfaat untuk kebugaran tubuh. Jogging  juga bisa jadi cara santai melepas penat setelah hari yang penuh aktivitas. Tapi, siapa yang tidak ingin jogging jadi makin nyaman? Nah, untuk kamu yang sering lari tanpa banyak membawa barang bawaan, tas jogging yang simpel tapi multifungsi bisa jadi pilihan tepat!

 

Kenapa Harus Punya Tas Lari?

Tas Kecil untuk Lari
Tas Kecil untuk Jogging dan Lari

Kamu mungkin berpikir, kenapa harus bawa tas saat jogging? Toh, jogging kan simpel, tinggal lari saja. Betul, tapi ada beberapa barang esensial yang sering kita perlukan loh. Barang-barang seperti ponsel, kunci, atau bahkan botol minum kecil. Dengan running bag, semua barang tersebut bisa kamu bawa tanpa ribet dan tetap nyaman. Jadi, kamu nggak perlu lagi repot menggenggam barang-barang saat berlari.

 

Tas Pinggang yang Fleksibel dan Ringan

Bodypack Touter 1.0 Waist Bag
Bodypack Touter 1.0 Waist Bag

Tas pinggang bisa kamu gunakan sebagai tas jogging loh. Tas ini didesain khusus agar mudah dipakai di pinggang, jadi kamu tidak merasa keberatan saat berlari. Model tas ini cocok buat kamu yang tidak ingin membawa banyak barang, karena ukurannya cenderung kecil, simpel dan ringan.

Touter 1.0 adalah tas yang dapat kamu gunakan sebagai running bag waist. Tas ini terbuat dengan material yang kuat dan kokoh sehingga cocok digunakan untuk membawa barang-barang penting saat berlari. Untuk pria, banyak pilihan tas jogging pria yang simpel tentu akan sangat praktis.

Terdapat juga pilihan warna Touter 1.0 yaitu navy, abu-abu, dan hitam. Cocok sebagai tas lari pria yang punya kesan maskulin dan stylish. Tapi Touter juga cocok sebagai tas jogging wanita yang ingin tampil sporty! Yakin deh Touter 1.0 jadi tas pinggang jogging mu yang dapat diandalkan!

 

Tas Running yang Keren dan Simpel

Bodypack Domani 2.0 Shoulder Bag
Bodypack Domani 2.0 Shoulder Bag

Kalau kamu malas  membawa running backpack karena terlalu besar dan berat, cobain deh bawa Sling Bag atau Shoulder Bag. Tas jenis ini memiliki kapasitas yang cukup jika untuk membawa berbagai barang untuk keperluan jogging. Barang-barang seperti handphone, charger, earphone, dan kunci akan lebih mudah dibawa.

Tas jenis ini memang lebih ringan dan didesain khusus untuk menempel erat di badan penggunanya. Contohnya adalah Bodypack Domani 2.0 Shoulder Bag dan Bodypack Ardent Sling Bag.

Bodypack Domani 2.0 Shoulder Bag
Bodypack Domani 2.0 Shoulder Bag

Bodypack Domani 2.0 Shoulder Bag adalah tas bahu mini denganmodel tali serut, yang bagian kantungnya dapat dilebarkan dan ditutup dengan tali serut bawaan. Tas ini memiliki satu kompartemen utama yang dapat diisi dengan apa pun yang mendukung kegiatan jogging mu. Tas bahu ini juga memiliki konstruksi yang kokoh, sehingga tas ini dapat membantumu untuk memastikan semua barang bawaan aman di satu tempat saat jogging. 
 

Bodypack Ardent Sling Bag
Bodypack Ardent Sling Bag

Sementara Bodypack Ardent Sling Bag adalah tas selempang yang dilengkapi kompartemen utama dan dua saku depan untuk menjaga barang-barang penting.  Tas ini juga dilengkapi tali yang dapat dilepas sehingga dapat menyesuaikannya sesuai keinginan. Tas selempang ini merupakan pilihan ideal saat jogging santai dengan membawa handphone, earphone dan kacamata!

Siap buat jogging lebih nyaman? Pilih tas jogging yang sesuai kebutuhanmu dan nikmati lari tanpa repot!

TAMBAHKAN KE KOLEKSI KAMU





JURNAL PILIHAN UNTUK KAMU